
Toolbox merupakan kumpulan tombol yang digunakan untuk membuat dan memodifikasi objek.
Secara default toolbox terletak di bagian kiri dan lembar kerja.
Dengan fasilitas toolbox, Anda dapat:
Secara default toolbox terletak di bagian kiri dan lembar kerja.
Dengan fasilitas toolbox, Anda dapat:
- memodifikasi, seperti mengubah bentuk objek,
- mendistorsi objek,
- mewarnai objek, dan
- memberi efek-efek tertentu.
Tabel 1.2 Ikon-Ikon pada Toolbox CorellDRAW X3 dan Fungsinya
Icon
|
Nama
|
Fungsi
|
| Pick Tool | Digunakan untuk memilih objek, memindah objek, memutar objek, dan mengubah ukuran objek | |
| FreehandTool | Digunakan untuk membuat garis bebas seperti halnya Anda menggambar dengan pensil. | |
| Bezier Tool | Digunakan untuk membuat garis kurva lengkung maupun garis lurus menggunakan titik-titik hubung objek. | |
| Crop | Digunakan untuk memotong area objek yang tidak diperlukan. | |
| ArtisticMedia Tool | Digunakan untuk membuat garis artistik. |
| Smart Fill Tool | Digunakan untuk mewarnai objek dan sekaligus membentuk objek baru berdasarkan bentuk objek yang diberi warna. | |
| Rectangle Tool | Digunakan untuk menggambar objek persegi panjang atau bujur sangkar. | |
| Ellipse Tool | Digunakan untuk menggambar objek lingkaran atau elips. | |
| Basic Shapes | Digunakan untuk menggambar bentuk yang telah disediakan oleh komputer. | |
| Text Tool | Digunakan untuk menuliskan teks di lembar kerja. | |
| Interactive Blend Tool | Digunakan untuk membaurkan dua objek atau lebih. | |
| Eyedropper Tool | Digunakan untuk mengambil warna dari warna objek yang lain. | |
| Outline Tool | Digunakan untuk mengatur pembuatan garis outline. | |
| Fill Tool | Digunakan untuk mewarnai bidang objek. | |
| Interactive Fill Tool | Digunakan untuk mewarnai bidang objek secara interaktif. | |
| Paintbucket Tool | Digunakan untuk mewarnai sebuah objek setelah Anda mengambil warna dari objek yang lain menggunakanEyedropper Tool. | |
| Hand Tool | Digunakan untuk menggeser lembar kerja guna melihat objek-objek yang tidak tampak pada lembar kerja. | |
| Zoom Tool | Digunakan untuk mengubah besar kecilnya tampilan lembar kerja dengan berbagai ukuran, selain juga untuk melihat besar kecilnya bagian objek tertentu. | |
| Shape Tool | Digunakan untuk mengedit bentuk objek, seperti melengkungkan objek garis kurva, menggeser dan menghapus node/ titik edit. | |
| Polygon Tool Digunakan untuk menggambar objekpolygon (segibanyak) |
| Smart Drawing Tool |
Digunakan untuk menggambar garis bebas yang dapat dikenali sebagai bentuk dasar dan selanjutnya CorelDRAW secara otomatis akan mengkonvesinya menjadi satu bentuk objek
| |
| 3 Point Curve Tool |
Digunakan untuk menggambar garis kurva
| |
| Dimension Tool |
Digunakan untuk membuat garis dimensi sebagai alat bantu untuk mengukur panjang atau tinggi objek.
|







Artikel 

0comments:
Post a Comment